Presiden Joko Widodo : Bandar Udara Ewer di Papua Selatan Semoga Cepat Berkembang

Nasional176 Dilihat

Papua Selatan, POROSNEWS.ID – Cuaca begitu cerah di Bandar Udara Ewer, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, pagi ini saat saya mendarat di landasan bandara, tarian selamat datang dari warga Asmat menyambut kami, sebentuk kegembiraan bahwa pengembangan Bandar Udara Ewer yang dilakukan sepanjang 2018-2022 telah selesai.

Hal itu disampaikan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo saat di Bandar Udara Ewer Kabupaten Asmat Provinsi Papua Selatan.

Setelah pengembangan dengan biaya Rp 287 miliar dari APBN tutur Presiden Joko Widodo, bandara ini memiliki landasan 1.650 meter x 30 meter yang mampu didarati pesawat tipe ATR72-600. Bandara Ewer juga dilengkapi terminal penumpang berkapasitas hingga 14 ribu penumpang per tahun.

Pengembangan Bandar Udara Ewer di Distrik Agats, Papua Selatan tegas Presiden Joko Widodo, ditujukan untuk melayani kebutuhan transportasi masyarakat di Kabupaten Asmat, membuka keterisolasian wilayah, dan mempercepat pengiriman logistik.

“Penerbangan dari Timika kini dua kali seminggu, dari Kamur dan Merauke masing-masing empat kali dalam seminggu dan harapannya Kabupaten Asmat semakin berkembang dan maju,” kata Presiden Joko Widodo.

Penulis : Siskawati Usman
Editor : M. R. Laiya