Bupati Thariq Sampaikan Ini Setelah Lantik Pejabat Administrator Dan UPTD

Gorontalo Utara252 Dilihat

Gorontalo Utara, POROSNEWS.ID – Sumpah yang diikrarkan tadi merupakan tanggung jawab moral dan amanah yang harus dijalankan sesuai tupoksi yang diberikan.

Tentunya kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah daerah, supaya dijalankan sebaik mungkin apa lagi waktu kepemimpinan saya tinggal 10 bulan kedepan sehingga kita semua dipacu dengan hasil yang memuaskan bagi masyarakat, ungkap Bupati Gorontalo Utara Thariq Modanggu setelah melantik dan mengambil sumpah pejabat administrator dan kepala UPTD Puskesmas, dikantor bupati, Jumat (24/2/2023).

Karena pembangunan di Gorontalo Utara dengan agenda percepatan kata Bupati Thariq Modanggu sebab ada 6 program strategis yang harus diselesaikan secara bersama-sama serta program lainnya.

Alhamdulillah program tersebut saya jalankan sebagai amanah, dan wajib menyiapkan sumber daya manusia mulai dari Tolinggula, Sumalata Timur dan seterusnya.

Kemudian untuk pengembangan kesehatan, puji syukur rumah sakit pratama sudah selesai dan tinggal menunggu waktu yang tepat pengresmiannya, dan mudah-mudahan ini menjadi amal zari’ah buat saya dan juga buat almarhum Bapak Indra Yasin, yang memang kami berdua memiliki cita-cita bagaimana di Tolinggula ini harus ada rumah sakit dan alhamdulillah terwujud.

Insyaallah dengan adanya rumah sakit ini dapat memberikan manfaat yang cukup luas buat masyarakat, bukan saja mengenai kesehatan tapi bagaimana perekonomian masyarakat bisa meningkat.

Penulis : S. Usman
Editor : M. R. Laiya