PBB Optimis Memperoleh Kursi di Parlemen Boalemo

Politik257 Dilihat

Boalemo, POROSNEWS.ID – Setiap pesta demokrasi, Partai Bulan Bintang di Kabupaten Boalemo tidak pernah memperoleh kursi di parlemen dan PBB Boalemo optimis bisa mendapatkan kursi menuju DPRD Boalemo.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang Boalemo Kisman Abubakar saat mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) dari PBB pada Komisi Pemilihan Umum yang memilih tanggal 13 Mei 2023 pukul : 13.00 wita sesuai nomor urut PBB Nomor 13.

Sebagai pimpinan partai di Kabupaten Boalemo kata Kisman Abubakar, semua partai memiliki peluang yang sama untuk memperoleh tiket menuju DPRD Boalemo dan PBB memiliki strategi tersendiri dalam memenangkan setiap kader PBB di pemilu 2024.

Dan kami akan menjelaskan kepada masyarakat mengenai program perjuangan PBB agar memperoleh restu dan dukungan dari masyarakat, apa lagi masyarakat saat ini sudah cerdas dalam menentukan pilihannya nanti.

Penulis : S. Usman
Editor : M. R. Laiya