Festival Pantai Bolihutuo, Penjabup Sherman Moridu Berharap Bisa Masuk KEN

Boalemo514 Dilihat

Boalemo, POROSNEWS.ID – Festival Pantai Bolihutuo ini sejarah pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Boalemo.

“Dimomentum festival pantai bolihutuo kami sangat berharap agar ini dapat dimasukan dalam kalender ivent nusantara (KEN) selain festival karawo dan festival danau limboto yang ada di Provinsi Gorontalo” harap Penjabat Bupati Sherman Moridu pada pembukaan festival pantai bolihutuo di Kecamatan Botumoito, Jumat (20/10/2023).

Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa festival pesona boalemo dan festival saronde masuk dalam KEN tapi untuk sekarang tidak masuk lagi dan insya Allah festival pantai bolihutuo masuk dalan KEN ditahun-tahun yang akan datang.

“Seluruh rakyat merespon agar festival pantai bolihutuo bisa masuk menjadi agenda nasional dan dimasukan dalam KEN, untuk mengganti fesona boalemo yang tidak masuk lagi dalam KEN,” tuturnya.

Untuk itu, atas nama pemerintah dan masyarakat Boalemo, kami menyambut dengan baik atas kunjungan Wakil Ketua DPR RI Rahmat Gobel meski pun ditengah-tengah kesibukan beliau namun tetap meluangkan waktu menghadiri festival yang ada di Boalemo.

“Pantai Bolihutuo adalah garis pantainya 178 kilo meter terbesar ketiga setelah Bali dan Lombok,” jelasnya.

Insya Allah ini menjadi suasana pantai yang sangat bagus dan dapat meningkatkan usaha mikro kecil dan menengah yang ada di Boalemo.

Dalam festival yang akan berlangsung selama tiga hari kedepan turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPR RI Rahmat Gobel, Perwakilan Kementerian Pertanian, Kepala Perwakilan BI Dian Nugraha, Perwakilan Otoritas Jasa Keuangan, Mantan Bupati Boalemo Darwis Moridu, Forkopimda, Ketua DPRD Boalemo Karyawan Eka Putra Noho, para Staf Ahli Bupati, para Asisten, Pimpinan OPD, para Camat dan Kepala Desa.

Penulis : Siskawati Usman
Editor : Moh. Rizal Laiya