Hari Pangan Sedunia, Bupati Thariq Ingatkan Tanggungjawab Pemerintah Terhadap Warga

Gorontalo Utara253 Dilihat

Gorontalo Utara, POROSNEWS.ID – Tugas dan tanggungjawab pemerintah daerah untuk memberikan perlindungan terhadap masyarakat dalam hal pangan.

“Gerakan pangan murah, untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat serta membangun sinergitas terhadap distributor pangan yang selama ini mendistribusikan pangan murah pada masyarakat” tutur Bupati Thariq Modanggu pada peringatan hari pangan sedunia yang bertempat di halaman kantor camat kwandang, Senin (16/10/2023).

Melalui pangan murah ujarnya, menjadi momentum kepada kita semua untuk menjaga ketahanan pangan ditengah-tengah masyarakat atau hal-hal lain seperti kebakaran atau masalah sosial, sehingga perlu penguatan dan koordinasasi dari seluruh pihak.

Harapannya ini menjadi silaturahim antara pemerintah daerah, masyarakat, dunia usaha, dan disktributor, dimana dimusim panas ini menjadi tanggungjawab bersama.

Penulis : Siskawati Usman
Editor : Moh. Rizal Laiya