POROSNEWS.ID, Boalemo – Tak sedikit yang ikut pada bursa Calon Bupati Boalemo, diantaranya figur-figur yang mempunyai elektabilitas yang mempuni serta memiliki kemampuan yang diatas rata-rata.
Namun, ada sedikit yang berbeda, dimana Kisman Abubakar yang merupakan Ketua DPC Partai Bulan Bintang Kabupaten Boalemo, dirinya memberanikan diri mendaftar pada Bursa Calon Bupati Boalemo 2024.
Hal ini dibuktikan setelah dirinya menyerahkan formulir pendaftaran ke Partai NasDem Boalemo, Selasa 7 Mei 2024. Dari figur-figur yang kita ketahui bersama yang sudah nampak ke permukaan, dirinya Kisman Abubakar yang paling termuda diantara figur yang mencalonkan diri sebagai Bupati Boalemo 2024.
“Ya hari ini saya mengantarkan formulir pendaftaran Calon Bupati Boalemo di Sekretariat Partai Nasdem, yang alhamdulillah saya diterima oleh Pengurus Partai Nasdem di Kabupaten Boalemo dengan suasana yang menyejukan hati” Ungkap Kisman Abubakar.
Kalaupun saya mendapatkan mandat dari Partai Nasdem, tentu saya akan sukarela membangun daerah ini dengan segala kemampuan dan potensi yang saya miliki.
Sebab, daerah kita butuh Perubahan dan Keberlanjutan pemerintahan yang bersih dari Narkoba, Korupsi, dan Nepotisme. Oleh sebab itu, mari kita bergandengan tangan menuju Boalemo Cerdas dan Bermartabat. “Tutup Kisman Abubakar yang merupakan Calon Bupati Boalemo Termuda”.