Pelaksanaan PSU 13 Juli 2024 di Boalemo Gorontalo Dihimbau Warga Mendatangi TPS

Boalemo, Politics311 Dilihat

POROSNEWS.ID, Boalemo – Rapat koordinasi yang dilaksanakan Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo bersama KPU, Bawaslu dan pimpinan OPD, untuk memastikan kesiapan KPU dalam pendistribusian logistik di setiap kecamatan dalam pelaksanaan penyelenggaraan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada tanggal 13 Juli 2024.

Hal itu disampaikan oleh Penjabat Bupati Boalemo Dr. Sherman Moridu, S. Pd., MM., yang dihadiri Ketua KPU Boalemo Yuyun Antu, Ketua Bawaslu Cristopel Ronal Rampi, para Asisten, staf Ahli Bupati dan pimpinan OPD, yang bertempat di rumah dinas jabatan Bupati, Rabu (10/7/2024).

Lanjut Penjabat Bupati Sherman Moridu, pelaksanaan PSU di daerah pemilihan 6 Boalemo dan Pohuwato khusus DPRD Provinsi Gorontalo, perlu dipastikan kesiapan pelaksanaannya termasuk dukungan para camat dan kepala desa untuk menghimbau masyarakat datang ke TPS.

Sehingga dalam rapat koordinasi, pemerintah daerah memastikan kesiapan KPU sebagai Penyelenggara dan Bawaslu sebagai Pengawasan dilapangan pada pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang di Boalemo.

Untuk itu, saya berharap kepada seluruh OPD, Camat dan Kepala Desa, berperan aktif pada pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Boalemo, supaya tingkat partisipasi masyarakat dalam PSU meningkat. (Adv).

Penulis : Siskawati Usman
Editor : Moh. Rizal Laiya