Boalemo, POROSNEWS.ID – Nuzulul Qur’an adalah peristiwa yang sangat penting dibulan suci ramadhan, dimana malam 17 ramadhan turunnya Al-Qur’an.
Momentum peringatan nuzulul Qur’an, mari kita jadikan Al-Qur’an benar-benar menjadi pedoman dalam kehidupan kita, sebagai pembeda antara hak dan yang batil sekaligus sebagai pedoman dalam rangka kita meningkatkan nilai-nilai ke Islaman, harap Sekretaris Daerah Boalemo Sherman Moridu di masjid Agung Baiturahman, Jumat (7/4/2023).
Untuk itu kata Sekretaris Daerah Sherman Moridu atas nama pemerintah daerah, mudah-mudahan dengan memperingati nuzulul Qur’an, menjadikan diri kita untuk intropeksi.
Bagaimana amalan-amalan kita ulas Sekretaris Daerah Sherman Moridu dan kualitas ibadah kita serta bagaimana menjadikan Al-Qur’an menjadi arah dalam kehidupan.
Kegiatan ini di hadiri
Kajari Tilamuta Yopy Adriansyah, SH., MH., Kepala Kementerian Agama Fahri Djafar, S.Ag., M.HI., selaku penceramah,
Pimpinan OPD dan masyarakat Jamaah Masjid Agung Baiturahmah.
Penulis : Lisandi Tanani
Editor : M. R. Laiya