POROSNEWS.ID, Boalemo – Pemberian Pekan Imunisasi Nasional Polio tahap 2 pada anak usia 0-7 tahun di wilayah kerja Puskesmas Saritani menjadi penting untuk dilaksanakan.
Pemberian PIN polio sangat penting diberikan untuk mencegah virus polio yang dapat menyebabkan kelumpuhan permanen, terutama pada anak yang belum mendapatkan imunisasi polio lengkap, tutur penanggung jawab program Ni Kadek Puryantik, A.Md.Kep., Senin (19/8/2024).
Dan sasaran pemberian PIN polio adalah anak usia 0 hingga 7 tahun tanpa memandang status imunisasi sebelumnya. Vaksin yang diberikan pada pelaksanaan PIN polio adalah vaksin imunisasi tetes melalui mulut.
Sehingga perilaku hidup bersih dan sehat dapat terhindar penularan virus polio, olehnya masyarakat perlu memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar.
Untuk itu, kami berharap kepada masyarakat yang berada wilayah kesehatan saritani agar anak-anak yang belum di imunisasi polio supaya dapat membawah anaknya di puskesmas. (Adv).
Penulis : Siskawati Usman
Editor : Moh. Rizal Laiya