Boalemo, POROSNEWS.ID – Ada berbagai laporan dan masukan yang di terima melalui program “Jumat Curhat Bareng Kapolres” diantaranya peredaran miras dan Waria yang ada di Desa Patoameme yang mulai meresahkan masyrakat disampaikan oleh Kepala Desa Joni Pasisingi.
Selain itu, di Desa Hutamonu dalam laporan Kepala Desa Helmy Buluati, penangkapan ikan menggunakan Bom dan Kompresor yang dapat merusak ekosistem laut, sedangkan di Desa Potanga dalam penyampaiannya Kepala Desa Samsudin Nani terkait lahan HGU, jelas Kapolres Boalemo AKBP Deddy Herman setelah melaksanakan pertemuan bersama para kepala desa dan media, bertempat Desa Lamu Kecamatan Tilamuta, Jumat (20/1/2023).
“Kemudian penyampaian Kepala Desa Tutulo Kadir Hasan mengenai hewan lepas, sedangkan Kepala Desa Bolihutuo Nurdin Nini terkait perselisihan pengusaha walet dan pengusaha arang tampurung,” kata Kapolres AKBP Deddy Herman.
“Artinya apa yang telah disampaikan melalui silaturahmi sebagai bentuk memperat kekeluargaan dan mengetahui tentang permasalahan yang ada di desa, terkait laporan dari kepala desa, dan kami dalam waktu dekat akan melakukan operasi Pekat,” ungkap Kapolres AKBP Deddy Herman.
Melalui program yang digagas Polres Boalemo, sebagai program rutin, guna membahas permasalahan yang terjadi di wilayah hukum Polre Boalemo, supaya wujud situasi damai, aman, nyaman dan tentram, pada masyarakat.
Jumat Curhat Bareng Kapolres turut dihadiri Wakapolres, Kompol Okta Rahmansyah, S.I.K., dan para Pejabat Umum Polres Boalemo.
Penulis : S. Usman
Editor : M. R. Laiya